TIPS BERWISATA ALA DENNY

by - 14.16.00



     Berikut beberapa poin penting ketika akan berwisata menurut wisata ala Denny, langsung saja poin-poinnya sebagai berikut :


1.    DESTINASI WISATA

     
     Hal penting pertama adalah destinasi/tempat tujuan untuk berwisata, para traveller harus menentukan tempat mana yang sekiranya menarik untuk dikunjungi baik itu wisata gunung, pantai, air terjun, goa, dan lainnya karena semua kembali ke selera para traveller. Sebaiknya para traveller juga harus mencari informasi tempat yang akan dikunjungi nantinya,  Jangan sampai salah mengambil destinasi yang nantinya malah merugikan diri sendiri dan merusak mood para traveller. Maka dari itu destinasi wisata harus ditentukan dan di planning secara matang sebelumnya agar wisata para traveller tetap nyaman dan menyenangkan.


2.    CUACA


     Hal penting berikutnya yaitu cuaca, cuaca memang sangat sulit di prediksi oleh para traveller. Jangan sampai apabila ingin berwisata ketika ditengah jalan malah mendapat cuaca buruk dan nantinya merubah mood para traveller untuk berwisata. Contohnya saja ketika akan berwisata ke gunung tetapi mengambil bulan yang salah yaitu ketika musim hujan dan menyebabkan perjalanan mengalami kendala bahkan dituntut untuk mengurungkan niat karena salah dalam mengantisipasi cuaca, oleh sebab itu tidak ada salahnya para traveller untuk memperhatikan kalender ketika pergantian musim.


3.    TRANSPORTASI


     Hal terpenting selanjutnya yaitu transportasi, transportasi sangat diperlukan ketika akan berwisata oleh para traveller. Banyak sekali selera para traveller ketika berwisata menggunakan alat transportasi dengan beberapa alasan misalnya kenyamanan, low cost, cepat, dan sebagainya. Contohnya apabila para traveller ingin bepergian jauh dengan lebih memilih aspek kenyamanan dan cepat maka traveller bisa memilih alat transportasi misalnya pesawat. Apabila traveller lain ingin berkunjung ke tempat jauh tetapi menggunakan aspek low cost, tidak terburu-buru, dan efisien maka bisa menggunakan alat transportasi misal motor. Begitupun dengan aspek-aspek lain yang dimana nantinya para traveller bisa mencocokan dengan alat transportasi lainnya demi kenyamanan ketika berwisata.


4.    PENGINAPAN


     Selanjutnya hal terpenting lainnya yaitu penginapan, penginapan sangat penting ketika para traveller akan bepergian baik jauh ataupun dekat mungkin dikarenakan banyak spot wisata yang dikunjungi atau ingin lebih lama disuatu tempat maka para traveller bisa menyewa penginapan guna beristirahat sejenak. Ketika akan menginap para traveller juga akan mengikuti seleranya masing-masing, ada yang menyewa sebuah rumah/losmen dengan fasilitas yang cukup baik, ada juga yang  membuka tenda pribadi demi menghemat biaya, dan ada juga yang sampai numpang tidur di masjid (jangan ditiru) itu semua kembali ke selera dan beberapa pertimbangan menurut para traveller. Oleh sebab itu faktor “penginapan” juga perlu diperhatikan sebelum bepergian baik itu nantinya akan digunakan atau tidak demi membuat wisata para traveller tetap nyaman dan mengasyikan.  


5.    BARANG BAWAAN


     Barang bawaan ketika untuk berwisata merupakan salah satu hal terpenting bagi para traveller, bagaimana tidak apabila kita ingin mengunjungi suatu tempat yang asing dan jauh dari pemukiman penduduk tetapi kita tidak membawa misal P3K, snack, peralatan memasak, dan sebagainya. Jelas nantinya akan membuat situasi menjadi tidak nyaman ketika berwisata. Oleh sebab itu para traveller dianjurkan untuk membawa barang bawaan yang menurut traveller penting dan nantinya akan sering digunakan, saran saja jangan terlalu banyak untuk membawa barang bawaan hanya membawa yang sekiranya perlu saja agar perjalanan para traveller tetap nyaman dan menyenangkan.


6.    BUDGET


     Budget merupakan faktor yang sangat sensitif bagi para traveller, jadi para traveller harus pandai-pandai dalam mengestimasi pengeluaran ketika akan berwisata. Apabila ingin bepergian ke tempat yang jauh dan tidak punya kenalan sama sekali maka dianjurkan untuk membawa uang lebih guna menutupi pengeluaran yang tidak terkira kedepannya. Apabila berwisata ke tempat yang tidak jauh dari tempat tinggal maka membawa budget secukupnya saja.  


7.    DOKUMENTASI


     Dokumentasi merupakan faktor yang perlu diperhatikan juga, terkadang dokumentasi menjadi hal yang sepele di mata para traveller tetapi selain itu dokumentasi bisa menjadi hal penting atau bahkan bisa mendatangkan rejeki untuk para traveller. Bagaimana tidak ketika akan bepergian ke tempat wisata yang cukup jauh dan asing bagi kita tetapi kita tidak mendokumentasikan semua perjalanan maka secara tidak langsung kita sudah kehilangan momment yang sangat berharga, karena untuk mengulang kembali ketempat wisata yang jauh terkadang merasa malas karena sebelumnya sudah pernah mengunjunginya.  Apabila para traveller mendokumentasikan maka setelah pulang dari tempat wisata kita nanti bisa flash back kembali dengan melihat hasil dokumentasi yang kita ambil sebelumnya. Selain itu kita bisa membagikan informasi kepada orangtua, temandekat, ataupun kepada anak kita nanti dibuktikan dengan adanya hasil dokumentasi wisata itu sendiri. Selain itu dokumentasi wisata juga bisa digunaka para traveller misalnya untuk mencari sponsor agar perjalanan wisatanya nanti bisa disponsori oleh suatu perusahaan, semua kembali tergantung pada para traveller bagaimana mengolahnya.


     Sekian tips berwisata ala Denny, semoga informasi yang saya bagikan ini banyak sedikitnya bisa bermanfaat buat temen-temen ketika akan mengexplore suatu tempat. Semoga wisata kalian tetep nyaman dan mengasyikan, jangan lupa untuk terus mengikuti update terbaru dari blog saya... ^^

You May Also Like

0 komentar